Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Timnas Indonesia cetak sejarah lolos dari penyisihan grup piala Asia

 


Tim Nasional Indonesia akhirnya mencetak sejarah dengan lolos dari babak penyisihan grup dalam kejuaraan sepakbola piala Asia 2024. Sejarah itu dicetak pada hari kamis 25 Januari 2024.

Indonesia sendiri sebelumnya sudah 4 kali lolos ke piala Asia yaitu pada tahun 1996 di Uni Emirat Arab, pada 2000 di Lebanon, 2004 di China dan 2007 di Indonesia. Pada tahun 2007 Indonesia menjadi tuan rumah bersama Malaysia, Thailand dan Vietnam sehingga otomatis lolos.

Pada tahun 2007 Indonesia sebenarnya hampir mencetak sejarah lolos dari penyisihan grup setelah menang lawan Kuwait. Pada pertandingan terakhir lawan Korea Selatan dan hanya butuh hasil imbang. Tapi sayangnya timnas Indonesia kalah 1-2 dan gagal lolos.

Pada tahun 2011, 2015, dan 2019 Indonesia tidak lolos piala Asia, selalu kandas di kualifikasi piala Asia.

Barulah pada tahun 2024 Indonesia berhasil lolos kembali ke kejuaraan sepakbola paling bergengsi di benua Asia 

Pada penyisihan grup Indonesia bergabung dengan negara Jepang, Irak dan Vietnam. Mereka semua ranking FIFA nya jauh diatas Indonesia

  • Jepang ranking 17
  • Irak ranking 63
  • Vietnam 97
  • Indonesia 147
Makin besar rangking FIFA nya maka makin lemah. Timnas kita bergabung dengan grup yang cukup berat.

Benar saja. Pertandingan pertama melawan Irak berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Irak. Peluang Indonesia menipis karena kalah di pertandingan pertama.

Pertandingan kedua melawan Vietnam menjadi titik balik. Indonesia yang tidak diunggulkan menang melawan Vietnam yang secara ranking FIFA jauh diatasnya padahal penguasaan bola hanya 42% dibandingkan 58%.

Timnas kita pun mendapatkan tiga poin yang berharga.

Pertandingan terakhir melawan Jepang menjadi penentu. Indonesia harus meraih hasil seri atau imbang untuk lolos di babak selanjutnya, tak usah berharap menang. Tapi sesuai prediksi, timnas Indonesia yang kalah jauh baik dari skill maupun kerjasama tim kalah dengan skor 1-3.

Apakah Indonesia harus angkat koper?

Tidak, ternyata masih ada harapan. Di piala Asia 2024 ini ada 4 peringkat ketiga terbaik yang berhak lolos ke babak selanjutnya.

Sudah ada tiga tim peringkat ketiga terbaik yang lolos, hanya tinggal satu tempat lagi yang diperebutkan antara Indonesia dan Oman.

Indonesia memiliki poin 3 dan sudah memainkan semua pertandingan, sementara Oman 1 poin tapi masih menyisakan satu pertandingan yakni melawan Kirgistan. Timnas Kirgistan sendiri merupakan tim lemah dan sudah menjadi lumbung gol dengan 0 poin.

Harapan tentu agar pertandingan berakhir seri atau Kirgistan menang tapi tidak menang banyak. Jika seri maka poin Oman jadi 2, sementara Kirgistan 1. Kalau Oman yang menang otomatis nilainya jadi 4 dan Indonesia tersingkir karena hanya 3.

Pertandingan antara Oman vs Kirgistan sepertinya akan jadi milik Oman karena timnya unggul 1-0 di menit 18.

Pertandingan berjalan alot. Sepertinya sudah nasib Indonesia bakal tersingkir. 

Tak disangka Kirgistan mencetak gol dan menyamankan skor di menit-menit terakhir. Timnas Indonesia pun mencetak sejarah dengan lolos ke babak selanjutnya.

Lawan timnas Indonesia di pertandingan selanjutnya adalah Australia pada hari Minggu 28 Januari 2024.

Dilihat dari ranking FIFA jelas jeblok. Indonesia peringkat 147 melawan Australia peringkat 27. Apakah akan ada kejutan?


Agus Warteg
Agus Warteg Hanya seorang blogger biasa

15 komentar untuk "Timnas Indonesia cetak sejarah lolos dari penyisihan grup piala Asia "

  1. Thanks jadwalnya langsung saya screnshot semoga ga lupa menonton nanti malam, Jam berapa mas mainnya?

    Btw nontonnya bayar paket, aku nontonnya ilegal di FB 🤣🤣 tapi ga asik banyak gangguan iklan.

    Ya semoga menang 👍👍

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mainnya jam setengah tujuh atau 18.30, tayang di RCTI dan inews kang.

      Kenapa ga nonton di tivi aja kang, legal kok.🤔

      Hapus
  2. Dahnya di bantai Australia 4-0😩

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ngga bisa berword-word lagi ya mbak.😂

      Hapus
    2. Nah tu dia...ngasih dukungan sepenuh jiwa ,tapi pas kebobolan rasanya gimana gitu, ya tapi maklum juga lah..kita urutan 146 apa ya..sementara mereka urutan 27 ?

      Hapus
  3. Wahh keren yaa?? Aku sebernya bukan orang yang demen Bola.. Tapi kalau ngedenger Indonesia sukses di Bola Internasional senangnya bukan main.. Semoga bisa lolos ke tahap selanjutnya.. Tapi semisal nggak pun yaa udah pencapaian yang luar biasa 🥰

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalah 4-0 lawan Australia mas Bayu, padahal permainan lumayan bagus.😭

      Hapus
  4. gw sebenernya bukan penggemar bola, tapi berharap timnas dapat mengaharumkan nama indonesia :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gw juga mas khanif, tapi Indonesia kalah 4-0.😂

      Hapus
  5. huhuhu.. kami x tengok bola..

    BalasHapus
  6. Penasaran pengen nonton, gimana tim Indonesia bermain 👍👍

    BalasHapus
  7. Udah lama banget gak nonton sepak bola, semoga tim Indonesia semakin bagus ya di bidang olahraga, apa pun bidangnya

    BalasHapus
  8. Lama banget tidak mampir di lapak sarilah ini. Si mak guru ini lagi ikut gelagepan dengan munculnya ai kurmer mas.
    Ini tadi saya kira endingnya akan tiba tiba muncul satria atau bang jae lagi diuber pocong sepulang nonton bola, eh ternyata postingan blog sarilah akhir akhir ini lurus aja tentang bola ehehe
    Walopun tidak aktif menonton persepakbolaan,tapi ikut bangga dengan pencapaian timnas ini. Saluut

    BalasHapus
  9. Walaupun akhirnya kalah, tapi aku berdoa bola kita bisa lebih bagus kedepannya. Ntahlah bakal terwujud atau ga 😅

    BalasHapus